Buka Musda AWI DPD Prov. Jabar Wakil Gubernur Jabar, K.H. Uu Ruzhanul Ulum "Kami Butuh Kehadiran Pers" - Gaungdemokrasi.com
196 views
News

Buka Musda AWI DPD Prov. Jabar Wakil Gubernur Jabar, K.H. Uu Ruzhanul Ulum “Kami Butuh Kehadiran Pers”

Like
Like Love Haha Wow Sad Angry

gaungdemokrasi.com – MAJALENGKA

Kabupaten Majalengka menjadi tuan rumah bagi Aliansi Wartawan Indonesia (AWI) DPD Provinsi Jawa Barat dalam pelaksanaan Musyawarah Daerah (Musda) yang bertempat di Hotel Putra Jaya, minggu (23/01/2022).

Wakil Gubernur Jawa Barat K.H. Uu Ruzhanul Ulum, S.E., berkesempatan hadir memenuhi undangan panitia Musda sekaligus membuka acara Musda AWI DPD Jabar Pada kesempatan dalam sambutannya.

Politikus partai berlambang Ka’bah ini sangat mengapresiasi langkah AWI dalam menyelenggarakan Musda ini, agar integritas AWI semakin kuat dan terdepan.

Menurut Uu, media pers mendapatkan tempat yang sangat strategis dalam dunia demokrasi dan pers merupakan salah satu dari empat pilar demokrasi di Indonesia.

“Sebagai seorang pejabat, saya pun sangat membutuhkan pers dan kehadiran wartawan, kami seorang pemimpin Jawa Barat butuh sekali media, butuh akrab dengan wartawan dan butuh kehadiran pers,” jelas Panglima Santri Jawa Barat ini.

Dalam kesempatan tersebut panitia acara yang diketuai oleh Ahmad Hudri Harisman, S.Pd.I., memberikan cinderamata berupa Baju seragam AWI DPD Provinsi Jawa Barat, secara simbolis langsung dipakaikan oleh Ketua DPP AWI kepada KH. Uu Ruzhanul Ulum, S.E.

Sementara itu, Masduki Muchsin, S.E., selaku ketua DPC AWI Kabupaten Majalengka sekaligus penerima mandat dari Dewan Pimpinan Pusat (DPP) untuk pelaksanaan MusDa tersebut mengaku ia dalam keterbatasan fisiknya karena sakit, merasa terharu sekaligus bangga dan bahagia.

“Dalam keterbatasan ini, saya merasa terharu atas perjuangan panitia dalam mensukseskan acara Musda, begitupun kepada para peserta yang begitu pengertian, ikut berpartisipasi mensukseskan acara Musda, kami haturkan banyak terimakasih dan permohonan maaf yang sebesar-besarnya,” ujar Duki.

Kegiatan Musda menghasilkan kepengurusan yang baru setelah dibentuk team formatur yang berjumlah 7 orang sebagai perwakilan dari DPP, Panitia, Ketua DPC dan peserta. Adapun Ketua DPD AWI Prov. Jabar yang terpilih adalah Aceng Syamsul Hadi, S.Sos., M.M., yang sebelumnya menjabat sebagai ketua Dewan Pembina AWI DPC Majalengka.

Kegiatan yang dihadiri perwakilan dari 15 DPC kota dan kabupaten se-Jawa Barat termasuk kabupaten Bogor yang ikut serta dalam acara Musda Jabar dan tamu undangan berakhir dengan baik, lancar dan sukses. Acara kemudian diakhiri dengan ucapan selamat dan arahan dari anggota DPR RI yang juga mantan Bupati Majalengka dua periode Dr. H. Sutrisno, S.E., M.Si., yang hadir saat penutupan acara. (Sutan)

Share and Enjoy !

Shares
Like
Like Love Haha Wow Sad Angry

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *