Sekda Hadiri Serah Terima Calon Paskibraka dari Orang Tua ke Pemkot Lubuklinggau
gaungdemokrasi.com – Lubuklinggau
Sekda Kota Lubuklinggau, H Trisko Defriyansa menghadiri acara pembukaan pendidikan dan latihan (Diklat) sekaligus serah terima calon anggota Paskibraka Kota Lubuklinggau tahun 2023 di Lapangan Perbakin Kota Lubuklinggau, Senin (7/8/2023).
Dalam sambutannya, H Trisko Defriyansa mengatakan sesuai dengan arahan wali kota, calon Paskibraka pada 17 Agustus 2023 harus dapat menjalankan tugasnya dengan baik.
Selain pembukaan Diklat, pada hari ini juga dilakukan serah terima calon anggota Paskibraka dari orang tua siswa kepada Pemkot Lubuklinggau dan selajutnya diteruskan kepada para pelatih.
Dia berharap calon Paskibraka serius dalam mengikuti diklat, tingkatkan disiplin, semangat, serius dan cermat dalam mendengar materi-materi serta penuh dengan rasa keikhlasan.
Dikatakannya pula, beberapa waktu lalu, telah dilakukan seleksi seperti inteligen question untuk mengukur kecerdasan otak, tes TWK dan spiritual question yang termasuk dalam kecerdasan rohani.
Yang terpenting adalah calon Paskibraka harus mengatur tingkat emosional karena tidak cukup hanya kepintaran.
“Pintar tapi emosional akan berdampak buruk bagi diri sendiri dan orang lain. Maka emosional harus dikendalikan, jangan sampai terjadi keributan, perkelahian dan pembulian saat mengikuti pelatihan,” ungkapnya.
“Manfaatkan momentum pengibaran bendera pusaka dengan sebaik-baiknya sebagai bekal pengalaman menjadi kader pemimpin masa depan,” tambahnya.
Kepada orang tua calon Paskibraka, Sekda berharap percayakan masa pelatihan kepada pelatih bahwa anak-anak akan menjadi putra-putr terbaik saat pengibaran bendara pusaka merah putih pada 17 Agustus 2023 mendatang.
Sementara dalam laporannya, Kaban Kesbangpol Kota Lubuklinggau, Henny Fitrianty didampingi Kabid Ideologi Wawasan Kebangsaan (Idwasbang), Taufik Hidayat, menyampaikan tujuan kegiatan ini adalah melatih calon Paskibraka yang akan melaksanakan pengibaran bendera pusaka pada 17 Agustus 2023 sedangkan panitia terdiri dari anggota TNI, Polri, Badan Kesbangpol, Dinas Pemuda dan Olahraga, Dinas Kesehatan dan Purna Paskibraka Indonesia (PPI).
Pesertanya sebanyak 75 orang dengan rincian 45 putra dan 30 putri perwakilan MAN 1 (24 orang), SMAN 1 (21 orang), SMAN 2 (5 orang), SMAN 3 (1 orang), SMAN 4 (1 orang), SMAN 5 (4 orang), SMAN 6 (1 orang), SMAN 8 (1 orang), MAN 2 (2 orang), SMKN 1 (4 orang), SMKN 2 (2 orang), SMKN 3 (1 orang), SMA Yadika (3 orang), SMK Yadika (1 orang), SMA Ar Risalah (1 orang), Ponpes Mazroillah (1 orang), SMA Muhammadiyah (1 orang) dan SMA Xaverius (1 orang).
Waktu pelaksanan diklat 8-18 Agustus 2023 dengan pemusatan latihan di Hotel Dewinda dan Lapangan Perbakin Kota Lubuklinggau.(*tim).